Es Cendol Dedari Rasa Original

Dipostkan pada 2017-01-04 oleh Admin

Es cendol deDari rasa original adalah es cendol deDari dengan resep standar sebagaimana yang dikembangkan oleh orang-orang terdahulu, terdiri atas gula, santan dan bulir cendol. Nama lainnya adalah es cendol original deDari.

Resep ini memang menjadi dasar pengembangan es cendol deDari dan sampai saat ini, es cendol original deDari adalah varian rasa yang paling disukai, selain harga memang paling rendah. Terutama orang-orang tua yang memperoleh nuansa klasik ketika meminum es cendol sebagaimana ketika mereka masih muda.

Es cendol original deDari memberi kesempatan menilai kualitas setiap komponen gula, santan dan bulir cendolnya. Akan terasa apakah gulanya enak dan berkualitas, apakah santannya enak dan berkualitas dan apakah bulir cendolnya segar, enak dan berkualitas. Karena itu tidak mengherankan varian ini terutama digemari oleh kalangan tua.

SB